Karya Ilmiah Peluang Bisnis Les privat

Jumat, 06 Maret 20151komentar


Puji serta syukur penulis panjatkan kehadirat ALLAH SWT, atas segala limpahan rahmat dan petunjuk-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan karya ilmiah ini. Karya ilmiah ini dibuat untuk memenuhi tugas ahir dari kuliah Bisnis.
Penulis sadar bahwa karya ilmiah peluang bisnis ini, masih jauh dari kata sempurna, maka saran dan kritik yang membangun dari pembaca amatlah penulis harapkan demi sempurnanya karya ilmiah peluang bisnis ini. Semoga karya ilmiah peluang bisnis ini dapat bermanfaat dan dipakai sebagai bahan referensi yang dapat memberikan wawasan luas dalam bisnis.

Yogyakarta, 03 Maret 2015

Penulis
Yuda Firmansyah


ABSTRAK

Mengapa saya Memilih judul “Les Privat” Karena saya rasa peluang bisnis ini sangat menguntungkan bukan hanya dengan modal yang sedikit, akan tetapi hasil yang didapat sangatlah memuaskan. Tak hanya di kota, namun usaha bimbingan belajar ini juga mulai merebak di desa-desa. Asal ada niat dan kemauan yang besar semuanya pasti bisa dilakukan, untuk menjadi seorang les privat disini kita membutuhkan kemampuan mengajar dan skill, jadi pertama-tama siapkanlah mental kalian.

Jadi apa saja yang perlu dipersiapkan untuk Menjadi Seorang les privat? Berikut beberapa tahapan yang bisa Anda jadikan panduan untuk bisa Memulainya.

ISI



1.      Tahap Persiapan
Pada tahap ini anda harus ada perencanaan tentang les privat, berikut adalah perencanaannya.
a.       Mata pelajaran yang akan diajarkan
Pastikan mata pelajaran yang anda pilih ini merupakan mata pelajaran yang anda kuasai dengan baik, pilihlah beberapa mata  pelajaran yang sering menjadi momok bagi para kebanyakan siswa seperti Matematika, Fisika, ataupun Kimia.
b.      Persiapkan materi, modul, dan bahan pelajaran
Materi ini harus disesuaikan dengan tingkatan dari para calon siswa dan pastikan bahwa kurikulum yang anda ajarkan adalah kurikulum terbaru atau bisa juga bisa disesuaikan dengan kebutuhan siswa itu sendiri.
c.       Tingkatkan kemampuan mengajar anda
Hal ini penting dilakukan, karena yang menjadi salah satu pertimbangan utama para siswa maupun orang tua dalam menjatuhkan pilihannya adalah kualitas anda dalam mengajar.
d.      Tentukanlah tarif anda
Dalam menentukan tariff, pastikan tidak terlalu tinggi  ataupun terlalu rendah dalam menentukannya. Anda bisa melakukan survey mengenai tariff standar yang berlaku umum di area anda. Namun alangkah baiknya jika hal ini disesuaikan dengan kemampuan anda.

2.      Tahap Pelaksanaan
Setelah berbagai persiapan awal telah dilakukan, maka tahap selanjutnya adalah pelaksanaan dari apa yang sudah anda rencanakan tadi. Jadi tahap pelaksanaan diawali dengan.


a.       Waktu atau jam bimbel
Aturlah jam bimbel akan dilaksanakan. Sesuaikanlah waktunya sesuai dengan kesanggupan anda, juga jangan sampai bentrok dengan jadwal sekolah para calon bimbel.
b.      Suasana belajar
Ciptakanlah suasana belajar yang menyenangkan mungkin. Dengan suasana dan keadaan yang menyenangkan selama bimbingan maka hal ini akan membuat para peserta didik lebih nyaman dalam belajar dan bisa lebih baik menyerap pelajaran yang diberikan. Salah satu tips kesuksesan menjalankan usaha les privat ini adalah sesuaaikanlah dengan apa yang memang dibutuhkan oleh para peserta didik anda, karena setiap anak memiliki kemampuan dan kebutuhan yang berbeda dalam belajar.
c.       Berikan konsultasi di luar les
Dalam menjalankan usaha anda perlu inovasi. Selain memberikan bimbingan belajar, cobalah memberikan konsultasi akhlak ataupun motivasi kepada anak didik anda. Hal ini dimaksudkan agar anda bisa memiliki nilai plus lain dan tidak terkesan kaku dengan berfokus pada pelajaran saja.
d.      Menjalin komunikasi intens dengan orang tua siswa
Hal ini penting dilakukan agar orang tua juga bisa mengetahui perkembangan kemampuan anaknya selama bimbingan belajar. Sehingga anda bisa menyinkronkan diri dengan orang tua, agar hasil yang diharapkan bisa tercapai. Berikanlah orang tua para peserta didik saran-saran mengenai  apa yang perlu dilakukan agar anaknya bisa mencapai hasil maksimal. Dan dengan perhatian dan kesungguhan anda akan hal ini akan memberikan nilai tawar lebih bagi anda ke depannya.
e.       Evaluasi dan perbaikan
Meskipun anda merasa bahwa sudah melakukan usaha dan memberikan layanan yang terbaik bagi para peserta didik. Pasti aka nada celah untuk terus melakukan perbaikan. Misalnya buatlah daftar apa yang perlu diperbaiki dan apa yang perlu ditingkatkandari usaha anda. Jangan cepat puas, bahkan bisa jadi nanti anda bisa membuka lembaga bimbingan belajar sendiri.

Referensi : http://www.bisnishack.com/2014/09/ingin-buka-les-privat-ini-caranya.html
Share this article :

+ komentar + 1 komentar

4 Maret 2022 pukul 02.33

CASINO IN CHAPTER 9: The Sportsbook at Casinos in
CASINO in CHAPTER 9: The Sportsbook at Casinos in 경상남도 출장안마 Chippewa — CASINO 아산 출장마사지 in 논산 출장안마 CHAPTER 구리 출장안마 9: 충청남도 출장마사지 The Sportsbook at Casinos in Chippewa, NJ

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Furyn Share - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger